Jumat, 15 November 2013

Pemahaman tentang HTML, HTML Dasar, Cara Buat Website

Pemahaman tentang HTML, HTML DasarHTML adalah "bahasa ibu" dari browser Anda.
HTML digunakan untuk membuat sebuah website.
Dengan HTML, dapat menggambarkan struktur halaman menggunakan bahasa markup, seperti “paragraph,” “list,” “table,” "heading", "text", "photos",  dst.
Web browser (seperti Google Chrome, Internet Explorer, Firefox, Safari) akan membaca dokumen HTML dan menampilkannya sebagai halaman web.
Browser tidak menampilkan tag HTML, tetapi menggunakan tag itu untuk menafsirkan isi halaman web tersebut.

Jadi apa sebenarnya HTML itu?

HTML adalah singkatan dari Hyper Text Markup Language.

Hyper Text :  metode dimana Anda dapat bergerak leluasa di web - dengan mengklik pada sebuah teks khusus yang disebut "hyperlink" yang membawa Anda ke halaman berikutnya. Kata hiper itu sendiri berarti tidak linear - yaitu Anda dapat pergi ke tempat manapun di Internet kapanpun Anda inginkan dengan hanya mengklik sebuah link (sebuah teks yang berfungsi sebagai link)

Markup Language : adalah apa yang tag HTML lakukan dengan text, ini sama seperti Anda menandai bold text, italics text, headings, bullets, dst. ( cara penulisan informasi tata letak dalam dokumen )
HTML adalah bahasa markup.
  • Sebuah bahasa markup terdiri dari seperangkat markup tag
  • Tag menggambarkan isi dokumen (document content)
  • Dokumen HTML berisi HTML tags dan plain text (teks biasa)
  • Dokumen HTML ini juga disebut halaman web (web page)

Contoh sebuah dokumen HTML sederhana:
<!DOCTYPE html>
<html>
<head>
<title>Judul Website</title>
</head>
<body>
<h1>First Heading</h1>
<p>First paragraph</p>
</body>
</html>
Keterangan :
!DOCTYPE deklarasi mendefinisikan jenis/versi dokumen (ini contoh versi terbaru HTML5)
Teks antara tag <head> dan </ head> merupakan wadah untuk semua elemen head
Teks antara tag <title> dan </title> menjelaskan nama/judul website
Teks antara tag <html> dan </ html> menjelaskan halaman web
Teks antara tag <body> dan </ body> adalah isi halaman yang terlihat
Teks antara tag <h1> dan </ h1> ditampilkan sebagai judul pertama
Teks antara tag <p> dan </ p> ditampilkan sebagai sebuah paragraf pertama

Tag HTML 

  • Tag HTML juga biasa disebut dengan  markup tag HTML
  • Tag HTML adalah kata kunci (nama tag) yang dikelilingi oleh kurung sudut (angle brackets) seperti: <html>
  • Tag HTML biasanya diterapkan berpasangan seperti <b> dan </ b>
<b> juga disebut sebagai tag awal/tag pembuka
</b> disebut juga sebagai tag akhir/tag penutup
Contoh penulisan tag HTML :
        <namatag>konten</namatag>

Tidak ada komentar:

Posting Komentar